September 10, 2019

Seleksi Prajurit TNI, Apakah Memang Sulit Jadi Prajurit TNI?




Seleksi Prajurit TNI, Apakah Memang Sulit Jadi Prajurit TNI?
Rekrutmen tni, apakah itu tni ad, au dan al umumnya relative sama. Begitu juga dengan rekrutmen tahun 2019, 2020 dst. Menghadapi rekrutmen itu kuncinya adalah persiapan yang baik. Anda harus mempersiapkannya dengan baik. Harus tahu apa saja yang akan di tes itu. Tahu persiapan administrasi, fisik, psiko tes dan akademis Dll. Masuk jadi Prajurit TNI tidak susah, tetapi harus diakui persaingannya sangat ketat. Kau harus berupaya maksimal, upayanya harus secara total. Kuasai ilmunya, latih fisik secara spartan dan iringi dengan Doa. Selebihnya pasrahkan pada yang maha kuasa. Bisa jadi DIA punya sesuatu yang lebih baik untukmu.
Misalnya untuk lari anda harus bisa 2800 meter per 12 menit, Pull Up 18 kali, Pusp Up 43 kali,Sit Up 43 kali, dan sutlle Run 17 detik. Kalau standar ini belum bisa anda capai. Ya sebaiknya jangan daftarkah dahulu. Tapi teruslah lakukan latihan dan latihan sampai anda bisa mencapainya dengan nilai 80 persen. Untuk itu Anda perlu mempersiapkan diri secara baik dan benar, hal itu hanya bisa Anda lakukan kalau memang Anda mengerti ilmunya. Salah satunya ya misalnya dengan membaca buku seperti yang saya tulis ini Persiapan Tes Masuk Jadi Prajurit TNI. Buku ini ditulis khusus untuk pemuda seperti Anda. Menurut saya peluangnya Anda untuk bisa jadi prajurit TNI masih terbuka lebar, asal memang mau mempersiapkan diri dengan baik dan benar.
Masuk jadi Prajurit TNI tidak susah, tetapi harus diakui persaingannya sangat ketat. Karena itu niat saja sesungguhnya belum cukup. Anda perlu kemampuan serta strategi dan taktis yang benar dan unggul dan jangan lupa takdirmu sendiri. Kau harus berupaya maksimal, upayanya harus secara total. Kuasai ilmunya, latih fisik secara spartan dan iringi dengan Doa. Selebihnya pasrahkan pada yang maha kuasa. Bisa jadi DIA punya sesuatu yang lebih baik untukmu.

Apa Yang Perlu Anda Ketahui Tentang Test Seleksi Masuk Prajurit TNI

Menjadi prajurit TNI sesungguhnya adalah panggilan hati, artinya kalau anda hanya sekedar untuk mencari pekerjaan maka sebaiknya janganlah pilih jadi prajurit. Karena masih banyak pekerjaan lain yang masih bisa anda peroleh di luar kriteria sebagai prajurit TNI. Kenapa ini ingin saya sampaikan? Karena tidak sedikit dari mereka yang sudah diterima jadi prajurit tetapi kemudian menjadi frustrasi, sering melakukan hal-hal yang tidak baik untuk dirinya sendiri maupun satuannya, seperti tidak masuk kerja, sering terlambat, terlibat kehidupan “malam” dll., sampai kemudian disersi atau meninggalkan satuan tanpa Izin.
Tapi kalau anda memang senang dengan kehidupan prajurit, maka semua yang anda bayangkan selama ini sudah ada di kehidupan seorang prajurit. Seperti hidup yang teratur, jadwal kegiatan yang sudah terbagi habis selama 24 jam, disiplin tinggi yang tidak boleh diingkari. Latihan yang berkelanjutan, pembinaan fisik yang tiada henti, pembinaan rohani yang tiada putus-putusnya dan tugas yang sudah menunggu.Karena itu anda dari awal sudah memahami ini, dan secara sadar serta senang hati untuk memanfaatkan sebaik-baiknya uang gaji dan tunjangan yang anda peroleh untuk menunjang kehidupan anda dan keluarga anda sebagai seorang prajurit.
Sebagai seorang prajurit, meski serba sederhana tetapi semuanya sudah tersedia. Kalau anda masih bujangan sungguh kehidupan prajurit adalah sebuah jalan hidup kesatria. Bisa anda bayangkan, jam 04.30 pagi anda sudah bangun, mempersiapkan diri dan sembahyang untuk kemudian menjalankan olah raga di pagi hari; jam 06.30 anda sudah siap di lapangan apel dalam pakaian seragam lengkap; kegiatan apel pagi ini bisa berlanjut hingga jam 08.00; kemudian memulai kehidupan latihan ketrampilan, baik perseorangan maupun per kelompok; latihan ini bisa berupa oleh kemampuan fisik, siraman rohani dan berbagai ketrampilan lainnya seperti bela diri, ketahanan fisik dan kemahiran memegang senjata. Kemudian akan ada waktu istirahat makan siang atau isoma atau istirahat sholat dan makan; Jam13.00 anda sudah harus kembali ke tugas anda sampai nanti ada apel siang pada jam 14.30.
Anda bisa istirahat hingga jam 16.00 untuk kemudian anda akan diberikan latihan ketrampilan ekstra satuan, bisa musik, tari, bela diri, berbagai cabang olah raga dll. Latihan satuan ini dimaksudkan untuk menempa prajurit mampu berintegrasi dengan masyarakat disekitarnya atau satuan lain; yang berupa berbagai kegiatan bersosialisasi dengan masyarakat sekitar atau untuk memertahankan atau mengharumkan nama baik satuan dari berbagai kegiatan pertandingan persahabatan dengan masyarakat atau satuan lain. Anda punya waktu istirahat mulai dari jam 17.30 hingga jam 20.30 malam. Karena pada jam 21.00 anda akan melaksanakan apel malam. Kegiatan apel malam bisa sampai jam 22.00 untuk seterusnya anda bisa istirahat sampai jam 04.30 dan begitulah rutinitas seorang prajurit. Karena itu dalam hal memilih jodohpun anda sudah harus bisa dengan baik memilih pasangan yang sesuai dengan pekerjaanmu. Tidak masalah kalau calon istrimu itu juga nantinya bekerja, tetapi dari awal sudah diyakinkan bahwa ia harus bisa mandiri. Artinya anda bisa saja tidak punya waktu untuk mengantarkannya ke kantor dan begitu juga sebaliknya isterimu harus sudah dari awal memahami bahwa tugasmu adalah nomor satu, tidak ada hal tawar menawar. Kalau itu sudah kau sadari dari awal dan kemudian dapat memperoleh jodoh yang sehati,maka percayalah kamu berdua bisa rukun dan dapat membina rumah tangga dengan baik dan juga dapat membina karier secara berhail.
Kalau anda seorang prajurit sesuai panggilan hati anda, maka pemanfaatan waktu anda sungguh sudah tertata dengan rapi, sarana dan prasarananya meski sederhana tetapi sudah ada. Begitu juga dengan instruktur yang melatih anda agar jadi seorang prajurit tangguh semua sudah tersedia. Hanya tinggal menjalankan dengan perhatian yang sungguh-sungguh. Apakah hidup seperti itu menyenangkan anda atau tidak ? Itu sangat tergantung niat anda jadi prajurit tadi. Kalau anda pada dasarnya memang hanya sekedar mencari pekerjaan, maka khidupan seperti ini adalah sebuah malapetaka, karena anda tidak lagi bisa bebas. Tetapi kalau anda prajurit sejati, maka cara hidup spartan seperti ini adalah sebuah kegembiraan.Anda berada dalam lingkungan sahabat satu Korps yang saling mendukung dan saling menghargai untuk kemaslahatan bersama dan nama baik satuan. Nah kalau anda sudah paham dan yakin akan kehidupan seorang prajurit dan berniat mengikuti test untuk jadi seorang prajurit maka berikut ini adalah beberapa hal yang perlu anda pertimbangkan.
Banyak peserta seleksi masuk menjadi prajurit TNI yang tidak lulus / gagal disebabkan oleh berbagai faktor. Namun yang paling dominan adalah karena para peserta seleksi tidak mempunyai pengetahuan yang cukup tentang pola dan bentuk seleksinya itu sendiri serta gambaran cara penilaiannya. Sehingga dalam melaksanakan seleksi masuk menjadi calon prajurit TNI, para peserta seleksi tidak mengerti apa saja yang harus dipersiapkan, mata pelajaran apa saja yang harus dipelajari dan ketrampilan seperti apa saja yang harus dilatih. Dengan berbekal pengetahuan yang kurang memadai tersebut, maka bisa dibayangkan dalam melaksanakan seleksi masuk menjadi calon Prajurit TNI banyak hal yang tidak dipahami maka tentu saja terjadilah berbagai kesalahan yang seharusnya dapat dihindari atau diantisipasi. Untuk mengetahui apa yang menjadi sumber kesalahan para peserta seleksi dan bagaimana untuk mendapatkan solusinya, maka ada baiknya anda memperhatikan berbagai hal sebagai berikut :
Persyaratan Administrasi kurang. Persyaratan administrasi yang dibutuhkan dalam seleksi masuk menjadi prajurit TNI/Polri, sebenarnya telah diumumkan / disampaikan pada saat pengumuman pendaftaran. Namun karena kurangnya kepedulian dan ketelitian serta tidak tahunya istilah yang dipergunakan sering sekali membuat bingung calon pengikut seleksi dan menyebabkan peserta seleksi tidak dapat memenuhi persyaratan administrasi dan dinyatakan gagal / tidak lulus.  Para peserta seleksi harus mengetahui, apa saja persyaratan administrasi yang diperlukan. Anda harus tahu berapa banyak kelengkapan persarata administrasi, misalnya masing-masing rangkap tiga, rangkap dua dll. Kemudian harus tahu persis jadwalnya, kapan batas waktu yang ditetapkan panitia untuk menyerahkan persyaratan administrasi tersebut. Apakah lewat Online atau harus datang sendiri dll.
Tidak Memeriksakan Kesehatan Terlebih Dahulu. Sudah menjadi pengetahuan umum bahwa banyaknya  peserta seleksi yang gagal test masuk menjadi prajurit TNI/Polri atau kalau dipresentasi bisa diatas rata-rata 50 % adalah disebabkan tidak lulus / gagal pada Test Kesehatan. Pada umumnya baik orang tua maupun peserta seleksi banyak yang masih awam tentang kesehatan mereka sendiri. Secara fisik bisa jadi mereka terlihat sehat, baik dan tegap tetapi sesungguhnya mereka punya kelemahan dalam hal kesehatan. Hal lain yang sering terjadi karena tidak tahu atau tidak mengerti bentuk test kesehatan itu meliputi apa saja dan bagaimana standar kelulusannya.
Kalau anda sudah tahu apa saja persyaratan test kesehatan itu, maka ada baiknya juga anda mengetahui terlebih dahulu tentang kesehatan anda sendiri. Sebab akan jadi percuma anda mendaftarkan diri untuk ikut seleksi tetapi sesungguhnya kesehatan anda sendiri tidak memenuhi persyaratan tersebut. Untuk itu ada baiknya anda periksakan dulu kesehatan anda kepada Dokter atau ke Dokter militer untuk mengetest kesehatan anda sendiri. Katakan terus terang kalau anda ingin masuk militer dan mohon agar Dokter mengecek kesehatan anda dan sekaligus mintakan apa saja yang perlu anda lakukan untuk bisa memenuhi persyaratan kesehatan masuk prajurit tersebut.

Karena itu untuk memperoleh hasil yang lebih baik atau agar lebih besar peluangnya untuk lulus, maka ada baiknya peserta seleksi harus melaksanakan test kesehatan pendahuluan dengan tujuan untuk mengetahui potensi dan kelemahan diri sendiri di bidang kesehatan dan apabila ada kekurangan / penyakit bisa diobati terlebih dahulu. Misalnya tentang kesehatan gigi, sekarang ada banyak cara yang bisa dilakukan dalam hal pengobatan gigi sehingga bisa memenuhi standar kelulusan test kesehatan gigi, begitu juga dengan parises, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melakukan pengobatannya, sehingga lolos dari seleksi kesehatan dan masih banyak lagi contoh-contoh lainnya.
Biasanya banyak peserta seleksi yang gagal pada test kesehatan karena mereka tidak punya pengetahuan tentang kesehatan tersebut, dan juga belum tahu tentang kesehatan dirinya sendiri. Pada umumnya  peserta test hanya ikutan saja dan tidak punya gambaran sama sekali terkait kesehatan, mereka langsung saja melaksanakan test kesehatan sesuai jadwal yang ditetapkan. Padalah yang namanya seleksi apapapun wujud dan bentuknya tentu anda harus mempunyai gambaran atau ilmu tentang hal tersebut dan dipersiapkan semaksimal mungkin agar dapat nilai dengan predikat lulus. Jangan hanya bermodalkan tangan kosong dan berserah gimana nantinya saja.
Kurangnya Nilai Kesamaptaan Jasmani / Olah Raga. Salah satu seleksi dalam penerimaan prajurit adalah kesamaptaan jasmani. Banyak calon peserta seleksi mengalami kegagalan dalam tes kesamaptaan jasmani karena tidak mengerti apa saja yang diujikan dalam test kesemaptaan jasmani  dan tentu saja cara mempersiapkannya.  Pada tahap seleksi kesamaptaan jasmani / Olah raga ini banyak peserta yang gagal dengan prosentasenya rata-rata mencapai 25 – 30 %. Dalam hal ini ada beberapa kemungkinan yaitu apakah karena peserta seleksi tersebut sekedar tidak tahu tentang jenis-jenis test kesemaptaannya atau karena tidak pernah latihan olah raga secara sungguh-sungguh.
Yang disebut dengan Test Kesemaptaan Jasmani itu terdiri dari dua macam test; yang pertama disebut juga test kesemaptaan A terdiri dari lari 12 menit. Samapta B terdiri dari Push up, Sit up, Pull up dan Shuttle run. Sebagai gambara nilainya : Lari 12 menit untuk mendapat nilai 100 anda harus mampu  menempuh jarak minimal 3200 m atau 8 kali keliling lapangan sepakbola (400 m). Sedangkan untuk samapta B kalau mau mendapatkan nilai 100 harus bisa melakukan : Push up harus mampu 43 kali repetisi/lebih; Sit up harus mampu  41 kali repetisi/lebih; Pull up harus mampu minimal 18 kali/lebih; dan Shuttle run 6×10 m dalam waktu 15 detik
Tidak Mengerti dan Tidak Mengenal Test Psikotest. Selama ini test Psikotest dalam seleksi menjadi prajurit TNI/Polri bagi para peserta seleksi sering dianggap sebagai test yang menegangkan dan banyak ditakuti. Hal ini adalah wajar, karena pada tahap test psikotest rata-rata yang tidak lulus / gagal adalah mencapai 20 – 30 %. Tapi satu hal yang perlu anda ketahui, test psikotest ini sebenarnya dibuat untuk mendapatkan prajurit yang sesuai dengan kebutuhan. Jadi meskipun anda pintar, belum tentu cocok untuk pekerjaan sebagai prajurit maka test psikotes anda akan gagal. Begitu juga sebaliknya. Mestinya anda nggak usah takut dengan test ini. Tetapi mengetahui tentang psikotest akan sangat besar manfaatnya buat anda. Tes Psikotes atau Phsicology Test sebagai salah satu rangkaian dalam proses penerimaan calon prajurit, biasanya terdiri dari beberapa rangkaian test tetapi itu bisa diambil hanya beberapa test saja sesuai kebutuhan, adapun ragam psikotest itu seperti : Test IQ, Test Kepribadian, Test Kemampuan, Test Kreatifitas,  Logika Aritmatika, Test Logika Penalaran, Analog Verbal Test, Kraeplien/Paul, Wartegg Test, Draw A Man Test (DAM), Army Alpha Intelegence Test, Menggambar Pohon, dan Edwards Personal Preference Schedule (EPPS).
Jadi kalau anda gagal dalam test psikotes ada beberapa kemungkinan yang menyebabkan peserta test seleksi gagal / tidak lulus adalah karena bisa jadi masih sangat asing dengan test tersebut, atau sama sekali belum mengerti dan tidak pernah mengenal bentuk soal-soal psikotest. Bisa juga karena tidak siap mental dalam melaksanakan test psikotest, atau tidak tahu apa yang harus dipersiapkan dalam menghadapi test psikotest serta banyak melakukan kesalahan dalam melaksanakan test psikotest. Untuk bisa berhasil dalam test ini sebenarnya bisa dioptimalkan dengan mengetahui berbagai hal tentang test ini. Karena itu sebelum melaksanakan test psikotest alangkah baiknya peserta seleksi harus tahu secara jelas apa saja macam-macam test psikotest tersebut, dimana mendapatkan buku-buku psikotest, bagaimana bentuk soal psikotest, apa tips dalam test psikotest.
Tidak Tahu tentang Bentuk Test Mental Idiologi. Pada umumnya peserta seleksi tidak mengetahui tentang bentuk test mental idiologi. Karena itu ada baiknya anda memahami apa sebenarnya yang disebut Mental Ideologi itu?  Mental ideologi adalah kondisi jiwa seseorang terhadap keseluruhan pandangan, cita-cita, nilai dan keyakinan yang ingin dinyatakan/diwujudkan dalam kenyataan hidupnya dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Untuk bisa menjawab dengan baik dalam test mental Ideologi: anda perlu mempersiapkan kemampuan diri anda terkait :  Anda harus Paham Tentang Pancasila  dan kemudian setia kepada Pancasila dan mampu menghayati dan mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara; taat pada Hukum dan UU yang berlaku, pastikan bahwa anda patuh kepada hukum dan perundang-undangan yang berlaku; pahami apa itu NKRI dan jadikan diri anda untuk bisa mempunyai rasa cinta dan mampu  memelihara dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI); setia kepada pemerintah Republik Indonesia yang sah; memiliki wawasan kebangsaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI); dan memelihara dan meningkatkan kesadaran bela negara melalui Sapta.
Tidak Tahu tentang Bentuk Test Pantukhirda dan Test Pantukhir Pusat. Sebagai bentuk Final Test (test akhir) dalam seleksi penerimaan Prajurit TNI/Polri di Daerah disebut Pantukhirda (Panitia Penentu Akhir Daerah) dan di Pusat disebut Pantukhirpus. Sesungguhnya test ini merupakan penggabungan dari semua potensi yang diambil dari semua hasil test yang sudah anda jalani. Dengan test ini panitia akan dengan mudah nantinya menentukan dapat tidaknya anda jadi seorang prajurit. Test ini dilakukan layaknya anda jadi kontestan yang sesungguhnya; anda akan berdiri di depan para panel penguji hanya berpakaian celana dalam, sehingga secara fisik anda akan mudah terlihat apakah postur atau bentuk tubuh anda cocok atau sesuai jadi prajurit.
Test Pantukhir merupakan bentuk Panel Test yang mempertemukan seluruh Panitia Seleksi (administrasi, kesehatan, jasmani, mental idiologi, psikotis) dengan peserta Test untuk dilihat kesesuaian Penilaian/Hasil Test masing-masing bidang (data tertulis) dengan bentuk Fisik dari setiap Peserta Seleksi/Test. Jadi sebenarnya sangat berat untuk bisa lolos kalau secara fisik, maupun administrasi, kesehatan, jasmani, mental idiologi, dan psikologis anda tidak memenuhi syarat maka akan mudah terlihat. Jelasnya anda berdiri tegap di depan panel, dan kemudian para penguji akan menyebutkan nilai anda berapa; misalnya dari segi fisik apakah memenuhi syarat atau tidak, dari segi administrasi lengkap atau tidak, dari psikotest bagaimana dari kesemaptaan jasmani  dst. Sehingga kalau anda lolos semua maka kesempatan anda akan lolos sudah sangat besar sekali, demikian juga sebaliknya.
Oleh karena itu, setiap orang yang akan melaksanakan Seleksi Masuk Prajurit TNI/Polri, sebaiknya dan minimal anda harus mengetahui bagaimana bentuk dan apa yang perlu dipersiapkan dari Test Pantukhirda/Pantukhirpus agar kemungkinan untuk lulus dalam test tersebut lebih besar. Meskipun dapat dikatakan, pada test ini anda sudah tidak lagi mempersiapkan apa-apa karena anda tinggal dinilai dari semua hasil test yang telah anda jalani. Baik Pantuhkirda maupun Pantukhirpus merupakan bentuk Test Akhir di Daerah/Pusat yang sangat menentukan dan prosentasi kegagalannya adalah 25 – 30 %.

August 23, 2019

OnlineKan BisnisMu, Kembangkan PeluangMu



OnlineKan BisnisMu, Kembangkan PeluangMu

Suka atau tidak suka bisnis Online sudah ada di sekitar kita. Bisnis ini ramah dengan anak-anak muda di usia produktif. Karena secara fakta baru merekalah yang sudah mengikuti dunia Online atau dunia maya dan bisa melihat berbagai peluangnya. Para generasi tua atau mereka yang rata-rata diatas 50 tahunan boleh dikatakan masih belum melek dengan dunia Online ini. Sehingga tidak heran kalau diberbagai komunitas, masih banyak yang merasa asing atau belum “nya hok” akan arti dan makna bisnis online ini. Bisnis seperti apakah bisnis Online itu. Semacam apakah bisnis seperti itu? Dalam bentuk atau wujud seperti apakah bisnis ini dijalankan?
Apakah Bisnis Online Itu? Bisnis Online pada dasarnya sama seperti bisnis biasa dimana kita harus menjual sesuatu. Tidak peduli jenis apa yang kita perjual belikan, apakah jasa atau produk. Semua bisa. Bedanya, bisnis online jualannya bisa saja di pasar atau di mall-mall, namun mereka juga hadir di dunia maya atau internet.Jadi dengan begitu, bisnis online tak ayal adalah bisnis nyata juga. Hanya saja, pasarnya berbeda. Jadi jika masih ada yang beranggapan bahwa bisnis online adalah suatu bisnis cepat menghasilkan uang banyak dan kaya raya, maka itu jelas keliru besar. Tanpa usaha nyata dibarengi dengan kemampuan berbisnis di dunia maya, percayalah maka bisnis anda juga tidak akan bisa berhasil. Bisnis Online bisa saja kita sebut sebagai bisnis mereka yang meng Online kan bisnisnya.
Kini muncul provokasi baru Segera Onlinekan Bisnismu Or Die atau kau akan mati atau ketinggalan zaman. Bisnis Online semakin menjanjikan, sebab bisnis online, dengan peluang market tanpa batas, membuat pengusaha-pengusaha retail besar & kecil mau tidak mau beralih meng ONLINE kan bisnisnya...Tahukah anda bahwa Lazada berinvest sebesar 3,5 T utk mengonlinekan bisnisnya. Tahukah anda bahwa Matahari mall berinvest sebesar 5,4 T untuk mengonlinekan bisnisnya? Tahukah anda bahwa di Tokopedia.com ada 6 jutaan UMKM yang pasang Lapak dengan jumlah produk puluhan hingga ratusan ragamnya? Tokopedia juga memperoleh tambahan dana sebesar USD 1,1 miliar atau sekitar Rp 14 triliun oleh Alibaba.com , raksasa e-commerce asal China. Belum lagi kalau kita melihat ke Amazon.com atau ke Alibaba.com  raksasa bisnis Online yang pasarnya ada diseluruh belahan dunia.

Anda juga punya banyak pilihan kalau mau ikutan berbisnis pada zaman ini, anda perlu meng Online kan bisnis Anda. Anda memerlukan itu untuk lebih memperluas pasar bisnis dan usaha anda, dan memasuki area market tanpa batas....termasuk di dalamnya era MEA atau pasar Asean. Kalau selama ini anda masih terpukau oleh website tradisional, maka kini saatnya. Ambil peluang dari sekarang dengan memiliki website keren, canggih, anti mainstream, interaktif dan support di smartphone/tablet ? Saatnya beralih dari website konvensional ke website responsif. 
Ada beberapa alasan Utama untuk memiliki website responsif :  Manajemen konten website mudah dikelola;  Meningkatkan popularitas pengunjung ; Menambah traffik penjualan;  Enak dan nyaman diakses dalam smartphone/tablet;  Desain menarik dan simple ; Media promosi profil/perusahaan anda efektif dan efisien dimanapun dan kapanpun;  dan Integrasi multimedia dan social media. Kalau anda belum juga beralih dari sekarang, maka bisa jadi anda akan terus ketinggalan. Maknanya kian banyak peralatan atau software baru yang membuat dunia Online menjadi lebih menarik dan lebih kuat. 


Dalam artian harpiah, yang anda lakukan sebenarnya tidaklah susah-susah amat. Intinya anda perlu membuka Bisnis Usaha anda di dunia maya atau dunia internet. Kalau selama ini anda mempunyai Bengkel Mobil secara Off Line atau Bengkel Konvensional. Maka dengan meng Onlinekannya, maka anda memerlukan karyawan yang bisa melayani Kastomer anda lewat Online. Tetapi bagaimana Bengkel anda berintegrasi dengan para kastomer anda tentu akan berbeda. Kalau tadinya mereka harus datang dulu ke Bengkel lalu Tanya ini itu, maka setelah Online mereka akan bisa memintak informasi sesuai kebutuhan mereka sebelum kemudian datang ke Bengkel anda. Dengan demikian anda harus punya informasi yang lebih terpola dan lebih baik yang sudah anda persiapkan sehingga bisa menjawab berbagai pertanyaan kastomer anda, sebelum mereka datang ke Bengkel. 
Menyimpan, menyajikan informasi seperti itu, merupakan kebutuhan kastomer yang perlu dipersiapkan secara lebih baik. Hal seperti itu membutuhkan website yang lebih baik. Jadi kalau mereka misalnya memerlukan informasi terkait “pergantian Dinamo starter” anda sudah punya informasi terkait persoalan dynamo starter, kenapa dan mengapa nya dynamo itu perlu diperbaiki dan berapa lama perbaikannya. Kalau informasi itu anda sajikan dengan menarik maka mereka akan terkesan dan mau datang untuk memperbaiki Dinamo starter mobilnya ke Bengkel Anda. Sebaliknya kalau website anda ternyata tidak bisa menyajikan informasi yang mereka butuhkan. Bisa dipastikan mereka malah akan melihat Bengkel Anda tidak bisa diandalkan.
Tetapi kalau mereka menemukan informasi yang tepat sesuai dengan kebutuhan mereka, maka bisa dipastikan mereka akan mempunyai penilaian yang baik atas usaha bengkel anda. Dan mereka pasti datang. Karena itu berbisnis Online memang memerlukan pengetahuan yang berbeda dengan bisnis Off line yang selama ini kita tekuni. Kita harus tahu betul akan produk atau jasa yang akan kita tawarkan. Kita tahu betul akan informasi seperti apa saja yang akan berharga bagi para “pelanggan kita” dan kita memanjakan mereka dengan informasi seperti itu. Kalau anda bisa memahami jalan pikiran bisnis yang seperti itu dan mempersiapkannya dengan baik maka dipercaya anda akan bisa berhasil di Bisnis Online. Anda akan lebih berhasil jika Meng Online Bisnis Anda.


July 01, 2019

LandingPress, Membuat Bisnis Online Anda Jadi Mudah



LandingPress, Membuat Bisnis Online Anda Jadi Mudah
Satu WordPress Theme untuk Semua Kebutuhan Bisnis Online Anda! LandingPress sudah Membantu Mengakselerasi dan Meningkatkan Profit hampir 7000+ Pebisnis Online seperti Anda dengan Mudah Apa yang Bisa Anda Lakukan dengan LandingPress?  Ya Sekarang Anda Bisa Membuat Hampir Semua Halaman Penawaran Bisnis Anda dengan Mudah Mulai :

        Pemilik Toko Online ; Membuat toko online yang canggih. eCommerce, cek ongkir, auto chat WA & SMS
               Digital Advertiser ; Mengumpulkan audiece melalui Facebook Pixel dan Google Tag Manager dengan mudah
    Pelaku MLM Online ; Bikin halaman penawaran yang menarik untuk mengumpulkan prospek
            Affiliate Marketer ; Bikin halaman penawaran bonus dengan drag and drop LIVE editor
              Bloger / Publisher : Bikin website yang fast loading & mobile friendly untuk memikat para pengunjung
                   Personal Branding; Membuat halaman portofolio yang shareble dengan mudah
Bayangkan Besarnya Potensi Calon Pembeli/Konsumen/Prospek Dari Bisnis Online Anda!  Kami Coba tampilkan data dari CFO Zalora, Frans Budi Pranata dan Dia mengatakan:

            Di Indonesia, ada 90 ± juta orang yang kini telah terhubung dan bisa menggunakan Internet.
                    Orang Indonesia rata-rata habiskan 5-6 Jam ONLINE.
                    Orang Indonesia yang punya kartu kredit lebih dari 15juta orang.
                    Orang Indonesia yang punya rekening bank lebih dari 90juta orang.
                    60% Orang Indonesia memegang CASH.
                    Industri ecommerce kita 500% growth selama 4 tahun terakhir.
                    Saat ini sales online USD 10 milyar, di tahun 2020 menjadi USD 130 milyar.

Kami yakin sekali, Anda sedang berbisnis atau akan berbisnis Online. Inilah beberapa alasan kenapa Anda membuka website LandingPress ini sekarang.
Karena Jualan online itu membutuhkan pemasaran Online dan itu memerlukan cara yang tepat  dan kata kuncinya ada 2, yaitu: Traffict Generation, dan Traffict Conversion. Anda bisa menggunakan search engine optimization (SEO) atau Facebook Ads untuk urusan traffict generation. Sementara untuk traffict conversionkita anda memerlukan “Sales Funel” Ya. Sales Funel Profesional. Karena itu pekalah dan beri perhatian pada desain dan ilustrasi sales funnel. Semua pebisnis online yang sukses harus memahami kekuatan dan kelemahan Sales Funel ini.
Sales funnel mengikuti psikologi konsumen masing-masing. Bisnis jualan obat herbal dan jualan kamera tidak sama, jelas beda termasuk psikologi konsumennya. Inilah sebabnya kenapa sales funnel setiap bisnis tidak sama.


LIHAT CONTOH BLOG SAYA YANG  MEMAKAI THEME LANDINGPRESS DI SINI  ATAU DISINI

Jadi, jika Anda sudah capek-capek promosi tetapi konversi penjualan masih kecil ada 2 kemungkinannya:
                    apakah traffict yang Anda generate sudah tertarget?
                    apakah desain sales funnel Anda sudah tepat?
Urusan menarget konsumen bisa kita serahkan ke para marketing misalnya facebook ads maupun google adwords. Tetapi problemnya “sudah capek-capek promosi tetapi tidak ada penjualan” bakal tetap muncul  jika Anda tidak membuat sales funnel yang professional dan menarik. Dan ternyata yang paling menyebalkan adalah...Membuat Sales Funnel ternyata Sulit Sekali! Terlebih lagi kalau Anda tidak memakai “alat dan sarana” yang pas.

KUNJUNGI WEBSITE LANDINGPRESSNYA DI SINI

Banyak perkara yang harus Anda perhatikan, seperti :
                    Website wajib FAST LOADING dan MOBILE FRIENDLY
                    Landingpage harus simple, menarik dan profesional
                    eCommerce System (toko online) yang komplit dan easy to use
                    Blog yang informatif guna membangun engagement dengan pengunjung
                    Integrasi dengan facebook fixel, adroll dan google tag manager
Dan berbagai keunggulan lainnya . . .Tentu ini tidak murah! KECUALI…YA KECUALI ANDA MENEMUKAN THEME YANG PAS DAN PROFESIONAL.

Sekarang Anda bisa membuat hampir semua jenis landingpage, toko online canggih, dan website UKM Anda dengan sangat mudah! Meski Anda masih pada katagori New Bie  Yaitu dengan Theme LandingPress



FITUR-FITUR LANDINGPRESS

 (1) FAST LOADING Salah satu kecerdasan Landingpress adalah; meskipun dilengkapi puluhan fitur, tetapi loadingnya sangat ringan sekali. Suka landingpage dengan banyak gambar? jangan khawatir.
 (2) RESPONSIVE & MOBILE FRIENDLY  Mari bicara data & statistik, supaya strategi jualan Anda semakin terukur. Sekarang tolong bayangkan apa yang harus Anda lakukan melihat 70% traffict di Indonesia berasal dari perangkat mobile. Dan ini terus meningkat, loh! Anda bakal akan sangat merugi sekali jika tampilan landingpage bisnis Anda terlihat jelek, tidak profesional dan sangat lelet. Jika Anda tidak ingin merugi maka membuat landingpage yang mudah, cepat dan terlihat profesional di perangkat mobile adalah kewajiban. Dalam dunia desain web ada sebuah teknologi yang dikenal dengan RESPONSIVE DESIGN. Ini bisa membuat tampilan website tampak menarik, tidak rusak, tidak lelet, lebih profesional dan lebih mudah diakses dari perangkat apapun. Hebatnya, teknologi ini sudah bagian dari Landingpress. Artinya, mulai saat ini Anda bisa mengeksekusi 70% traffict Indonesia yang berasal dari perangkat mobile.
 (3) DRAG & DROP PAGE BUILDER Landingpage adalah tempat calon pembeli Anda mendapatkan INFORMASI PERTAMA tentang produk Anda. Seberapa besar konversi penjualan produk Anda tergantung seberapa bagus dan cepat landingpage Anda. Jika Anda memiliki LANDINGPRESS, maka Anda bakal menikmati fitur landingpage builder. Anda bisa membuat landingpage dengan drag & drop dan ada live preview-nya. LandingPress bisa bekerja dengan hampir semua page builder yang ada di WordPress, sebut saja misalnya:
                    SiteOrigin Page Builder
                    Visual Composer
                    King Composer
                    Thrive Architect
                    Elementor
                    Beaver Builder
                    Divi
                    dan lain lain
Namun, untuk mempermudah para pengguna LandingPress, kami memilih satu page builder plugin sebagai engine utama di LandingPress, yaitu Elementor. Anda tetap bisa mematikan Elementor versi LandingPress jika ingin menggunakan plugin page builder WordPress lainnya.
Ada 2 alasan kenapa LandingPress memutuskan menggunakan engine Elementor ini :
Pertama, karena mudah digunakan. Kedua, karena Elementor memiliki versi free dan berlisensi open source. Ini membuat LandingPress bisa mengambangkan sesuai dengan kebutuhan pebisnis online Indonesia. LandingPress mengembangkan elementor lebih INDONESIA BANGET, di mana developer aslinya tidak pernah terbesit apa dan bagaimana kebutuhan pebisnis online Indonesia.
Seperti penambahan widget WooCommerce (toko online), tracking facebook pixel event dan google tag manager saat pengunjung landingpage Anda melakukan KLIK terhadap tombol yang sudah Anda tentukan. Apalagi widget auto chat Whatsapp,  auto send SMS, auto invite BBM. Perhatikan ini…asyiknya lagi, ada opsi floating button. Ini sangat membantu pemain toko online, karena tombol auto sms, auto whatsapp, auto invite bbm akan mengejar mereka. Sekarang bayangkan apa jadinya jika button ini mengejar pengunjung Anda ketika membuka website Anda dari smartphone!
Widget Opt-In Form  Ini cocok sekali jika Anda sedang mengumpulkan email untuk keperluan email marketing. LANDINGPRESS menyediakan fitur ini supaya Anda bisa memaksimalkan semua channel pemasaran produk Anda. Asyik bukan?  Sekarang, siapapun bisa menggunakan fitur ini. Apalagi para affiliate dan product creator yang suka membuat email series. Ini pasti sangat membantu. Dan banyak widget lainnya di atas…
Pilihan template yang lokal banget  Bahkan sekarang Anda bisa membuat landingpage dengan mudah saat makan siang karena kami menyediakan banyak sekali template yang lokal banget. Dan akan bertambah terus ke depannya di tahun 2019 ini.

(4) TOKO ONLINE VIA WOOCOMMERCE
Jika Anda ingin memiliki toko online yang terintegrasi dengan woocommerce, jualan produk digital, produk visik, multi varian (warna, ukuran, dll), produk jasa (virtual) atau affiliate maka LANDINGPRESS adalah jawabannya.  
Data menjelaskan bahwa WooCommerce sudah dipercaya oleh 39% toko online di seluruh dunia. Inilah kenapa Anda juga bisa membuat toko online via WooCommerce dengan mudah setelah memiliki LANDINGPRESS. Settings WooCommerce jadi mudah. Dengan LandingPress dijamin Anda tidak akan menemukan kesulitan setelah melihat semua tutorial tentang setting woocommerce.
Ongkir Otomatis  Jika Anda memiliki produk fisik, tentu butuh fitur ini. LANDINGPRESS terintegrasi dengan RajaOngkir API versi starter. Ini gratis!
Kode Unik  Untuk mempermudah pengecekan transaksi oleh Anda atau admin Anda, kode unik akan sangat membantu dan mempermudah pekerjaan Anda. Asyiknya, Anda pun busa membuat settingan angka unik dalam penjumlahan, atau penguran (Rp 100.123 atau Rp 99.123)



(5) INTEGRASI FACEBOOK PIXEL Siapa tahu, calon pembeli yang berkunjung ke website Anda tiba-tiba menerima telpon dari bosnya. Akhirnya dia tutup laptop, tidak jadi membeli karena teralihkan telpon. Padahal, dia sudah sangat tertarik dan sudah mau beli produk Anda. Inilah pentingnya retargeting. Tentu Anda akan menghemat biaya ads jauh lebih murah dari sebelumnya. Dan, LANDINGPRESS sangat serius membantu Anda untuk berselancar menggunakan Facebook Pixel. Kenapa?
Mari lihat integrasi facebook pixel yang cukup detail dan belum pernah ada sebelumnya.
1) Main Pixel  Satu facebook pixel ID untuk semua halaman website Anda.
2) Custom Pixel Event Untuk Conversion Tracking
Anda bisa menggunakan pixel event tertentu (ViewContent, Lead, Purchase, dll) di masing-masing halaman tertentu.
3) Multiple Facebook Pixel IDs
Anda bisa juga menggunakan beberapa pixel ID di halaman tertentu.
4) Facebook Pixel Event di Button Click
Anda bisa juga merekam pixel event saat orang melakukan “klik” pada button tertentu di halaman landing page Anda.
5) Facebook Pixel Event di Halaman WooCommerce
LandingPress juga telah memasang event
·         AddToCart di halaman Cart page,
·         InitiateCheckout di halaman Checkout page,
·         dan Purchase/AddPaymentInfo di halaman Thankyou page.

(6) GOOGLE ADWORD SETTINGS  Semacam saudara kembar dengan Facebook Ads, fitur ini akan memudahkan Anda untuk menginput kode AdWords Conversion Tracking dengan mudah.
 (7) CUSTOMIZABLE & UNLIMITED COLORS  Dengan WordPress Customizer, banyak opsi dan warna theme yang bisa dirubah dengan live preview. Luar Biasa.
(8) FACEBOOK OPEN GRAPH SETTING  Inilah cara paling mudah dan cepat untuk mengganti image, title, dan deskirpsi website Anda saat dishare di facebook timeline. Tanpa Plugin Tambahan.
 (9) QUICK SEO SETTINGS  Buat Anda yang malas setting plugin SEO tertentu, LandingPress sudah memiliki opsi untuk SEO On-page.
 (10) SIMPLE SOCIAL SHARE  Social share terkadang bisa membuat loading web lambat, sehingga kami sediakan yang tetap fast loading.
(11) FLEXIBLE SIDEBAR  Flexibel sidebar akan memudahkan Anda untuk mempercantik tampilan blog sesuai dengan apa yang Anda inginkan.
(12) FOOTER WIDGETS READY  LandingPress menyediakan tiga kolom area widget di footer sehingga kamu bisa bebas menambahkan widget di footer.
 (13) CUSTOM MENU READY  Pengaturan menu header dan footer menjadi sangat mudah dengan menggunakan custom menu.
 (14) HEADER / FOOTER SCRIPTS Kode javascript / css dari pihak ketiga yang belum disupport secara official oleh LandingPress bisa dimasukkan ke sini, baik itu untuk semua halaman (melalui opsi Customizer) maupun di setiap halaman tertentu ketika meng-edit halaman tersebut.
(15) CROSS BROWSER SUPPORT  Tampilan website tetap konsisten di mayoritas browser, terutama browser Chrome dan Firefox.
 (16) REDIRECT SETTING  Ini cocok sekali untuk Anda yang ingin terlihat profesional. Arahkan halaman penawaran Anda sesuai dengan keinginan Anda dalam hitungan detik.
 (17) EXPORT IMPORT   Dengan banyaknya opsi theme, fitur ini memudahkan kita untuk mengimport setting theme di website lain. Selain itu, jika Anda menggunakan Elementor LandingPress, Anda akan mendapatkan bahwa fitur Export Template dan Import Template tidak hanya tersedia di Elementor Library saja, tetapi juga tersedia di halaman Pages!
Sekarang Waktunya, Kini Giliran Anda Naik Kelas  Anda bisa membuat hampir semua jenis landingpage, toko online canggih, dan website UKM Anda dengan sangat mudah! Dan anda akan mendapatkan support penuh dari Team LandingPress, mulai dari email, facebook messenger, telegram group, hingga facebook group. Cukup Sekali Bayar ;  Lifetime Update ;  Lisensi Personal ; 1 Lisensi Untuk 50 Website WordPress
Miliki LandingPress Sekarang, Amankan Harga Termurah! Kalau Beli Dari Link Saya Maka Saya akan membantu Anda membuat Web Anda Hingga Selesai.

MAU BELI KE WEBSITENYA LANGSUNG SILAHKAN DI SINI

(F.A.Q.) Pertanyaan Yang Sering Ditanyakan
Q: Apa sih Landingpress itu?
Landingpress adalah WordPress Theme.Bukan software, bukan wordpress plugin, bukan paket tutorial, bukan jaringan MLM. Landingpress sudah dipercaya oleh 4200+ pebisnis online seperti Anda untuk meledakkan profit mereka. Fiturnya yang lengkap, membuat para internet marketing GURU menggunakan Landingpress. Seperti GM Susanto, Andry Salim, Bayu Kusworo ABE, Dewa Eka Prayoga, Maulana Malik, Agung Hari Prabowo, Yasirli Amri, Ronald Surya, dan masih banyak yang lain.
Q: Apa kudu memiliki skill programming? Tidak perlu. Ngapain! Ini sangat mudah sekali digunakan. Jika Anda mengikuti video tutorial, maka Anda sudah bisa menggunakan LandingPress.
Q: Ada investasi tambahan ga nih? Dari kami tidak ada. Tentu Anda harus memiliki domain dan hosting untuk menggunakan Landingpress. Anda bisa membeli domain dan hosting di tempat "langganan" Anda. Dan ini diluar tanggungjawab kami.
Q: Downloadnya di mana yah? Jika Anda baru saja melakukan konfirmasi, kurang dari 15 menit Anda bakal menerima email dari kami. Misalnya dalam 20 menit belum ada email dari kami, Anda bisa kirim support ke email: support@landigpress.net
Q: Serius ga ada biaya bulanan? Serius. Tidak ada biaya bulanan. Bayar sekali aja!
Q: Cara menghubungi support team? Anda bisa menghubungi support kami di grup facebook, telegram, pesan fanspage dan email support.
Q: Cocok untuk siapa? Seperti yang sudah kami jelaskan di atas, Landingpress kami produksi untuk meledakkan profit para:
                    Pemilik toko online
                    Digital Advertiser
                    Pelaku MLM Online
                    Affiliate Marketer
                    Bloger/Publisher
                    Personal Branding
Q: Lisensi yang saya terima? Lisensi Anda adalah personal license.Hanya boleh digunakan untuk kepentingan personal.
Q: Boleh dijual lagi? Tidak boleh.
Q: Boleh diinstall di website kliensaya? Tidak boleh. Alternatifnya, silahkan bergabung dengan program affiliasi landingpress. Komisi Rp 170.000 per penjualan.
Q: Ada program affiliate? Program affiliate hanya kita peruntukkan khusus bagi para pengguna landingpress. Bagi Anda yang belum memiliki landigpress, tidak kami perkenankan mengikuti program ini.
Q: Apakah saya pasti berhasil & sukses? Tidak. Kami tidak menjamin akan hal ini. Semua tergantung dari usaha Anda. Landingpress hanyalah sebuah tool. Bukan ramuan ajaib tentang kesuksesan.
Q: Ada REFUND ga? Tidak ada. Kami tidak menyediakan refund. Mohon maaf.


June 18, 2019

Rahasia SEO Penglaris Bisnis Anda




 Rahasia SEO Penglaris Bisnis Anda


Rahasia dari Dunia SEO Buat Bisnis Anda

Tingkatkan Omset Bisnis Anda Dengan Strategi Mendominasi Halaman Pertama Google Dengan Teknik SEO Simple Dan Dijamin Teruji

Bergabung Dengan 1.200+ Member Lainnya dan Temukan Rahasia Mendapatkan Ratusan Juta dari Bisnis Online Dengan Cara Merangkingkan Situs Anda di Google dengan Teknik SEO Simpel.

Anda tidak akan dapatkan kursus SEO yang membongkar rahasia dapur PARA MASTAH selain Kursus SEO Mastery.

 INI YANG AKAN ANDA PELAJARI :

  1. Pengenalan internet Marketing
  2. Mindset Internet Marketing
  3. Cara Mencari Ide Bisnis Internet
  4. Cara Riset Kata Kunci Yang Benar
  5. Materi SEO Untuk Website
  6. Materi SEO Youtube
  7. Materi Toko Online
  8. Materi Google Adsense
  9. Grup Support Premium

Inilah Kursus Teknik SEO Terlengkap, Rahasia Terdalam dari Dunia SEO Saya Bongkar di Sini!

Temukan Rahasia Mendapatkan Ratusan Juta dari Bisnis Online Dengan Cara Merangkingkan Situs Anda di Google dengan Teknik SEO Simpel. Anda tidak akan dapatkan kursus SEO yang membongkar rahasia dapur PARA MASTAH selain Kursus SEO Mastery.

 Bergabunglah Dengan 1.100+ Member Lainnya

Berikut materi yang akan Anda dapatkan setelah daftar SEO Mastery V.2:

Modul 1. SEO Mastery Basic - Langkah Memulai Bisnis Online
1. Pengenalan Internet Marketing
2. Pengenalan SEO
3. Beberapa Istilah yang perlu Anda Pahami Dalam SEO

Modul 2. SEO Mastery Basic -Tutorial Lengkap Cara Membuat Situs Website
1. Cara Memilih Nama Domain Yang Baik Untuk Situs Anda
2. Cara Membeli Domain dan Hosting
3. Cara Menyeting Name Server
4. Cara Menginstal Situs Wordpress Di Hosting
5. Mengenal Fitur-Fitur Di Dashboard Wordpress
6. Cara Menambahkan Kategori Untuk Situs Wordpress
7. Cara Mengganti Theme Situs Wordpress
8. Cara Mengatur Widget Situs Website
9. Cara Mengatur Menu Untuk Situs Website
10. Cara Mengganti Logo Header Situs Website
11. Cara Membuat Favicon Situs Website
12. Cara Mengatur Bagian Setting di Dashboard Situs Anda
13. Plugin Yang Saya Rekomendasikan
14. Cara Aktivasi Plugin Akismet
15. Cara Seting Plugin Broken Link Checker
16. Cara Seting Plugin Fullestop Lock Down Admin
17. Cara Aktivasi dan Seting Plugin Jetpack dengan Benar
18. Cara Melakukan Backup Situs Dengan Plugin UpdraftPlus
19. Cara Seting Plugin Wordfence Security Dengan Benar
20. Cara Seting Plugin WP Super Cache Yang Benar
21. Cara Menyeting Plugin All In One SEO Pack Yang Benar


Modul 3. SEO Mastery Basic - Cara Riset Kata Kunci Yang Benar
1. Cara Riset Kata Kunci (Update)
2. Cara Mengecek Saingan Competitor Secara Manual Dengan Cepat
3. Riset Kata Kunci Dengan Google Trends

Modul 4. SEO Mastery Basic - Cara Mendaftarkan situs ke Google Console dan Memasang Alat Tracking Trafik dan Analisa Performa Situs
1. Optimasi SEO Onpage Lengkap (SEO Onpage Factors)
2. Cara Melakukan Postingan Berdasarkan SEO Onpage Factors
3. Cara Menulis Artikel Unik dan Berkualitas Dengan Cepat oke
4. Cara Membuat Gambar Yang SEO Friendly

Modul 5. SEO Matery Medium - Belajar Teknik SEO Onpage Lengkap untuk Situs Wordpress

Modul 6. SEO Mastery Medium - Belajar Teknik SEO Onpage Lengkap untuk Situs Blogspot

1. Apakah Bagus Menjadikan Free Blog Sebagai Moneysite
2. Cara Mendaftar Blogger dan Mengenal Bagian dan Fungsi Dashbord Blogspot
3. Cara Mengganti Template Blogspot
4. Cara Menyetting Header Blog Agar Terlihat Menarik
5. Cara Mengedit Footer Blogspot Agar Terlihat Menarik
6. Cara Menambahkan Favicon Untuk Situs Blogspot
7. Cara Mengatur Tampilan Blog yang Menggunakan Widget
8. Cara Setting SEO Onpage Dasar Untuk Blogspot
9. Cara Setting SEO Onpage Untuk Blogspot Advanced (Tingkat Lanjut)
10. Praktek Optimasi SEO Onpage Lengkap untuk Blogspot (SEO Onpage Factors)

Modul 7. SEO Mastery Medium - Belajar Teknik SEO Offpage Dasar
1. Cara Mudah Mendaftar di Berbagai Free Blog
2. Memahami Teknik Backlink Dasar
3. Praktek Cara Melakukan Backlingking Tingkat Dasar
4. Cara Menanam Backlink Di Situs Social Bookmarking
5. Cara Menanam Backlink Di Situs Guest Post
6. Cara Menanam Backlink Di Situs Directory Submission
7. Cara Menanam Backlink Di Situs Forum Profile
8. Cara Menanam Backlink Di Blog Comment

Modul 8. SEO Mastery Medium - Mengenal Berbagai Isltilah Algoritma Google
1. Mengenal Berbagai Isltilah Algoritma Google
2. Yang Harus Anda Lakukan Untuk Menghindari Dampak Algoritma Google

Modul 9. SEO Mastery Medium - Kesalahan Yang Harus Anda Hindari Dalam SEO
1. Kesalahan Dalam SEO Yang Harus Anda Hindari
2. Jenis-Jenis Link Spam Yang Harus Anda Hindari
3. Cara Menggunakan Disavow Links Tool

Modul 10. SEO Mastery Advance - Belajar Teknik SEO Offpage Tingkat Lanjut
1. Pembahasan Tipe Backlink
2. Cara Membangun Pyramid Link Versi 1 (The Ultimate SEO Techniques)
3. Cara Membangun Pyramid Link Versi 2 (The Ultimate SEO Techniques)
4. Teknik Duplikat Backlink Saingan (Reverse engineering)
5. Cara Cek Rangking Situs Secara Manual Dengan Benar

Modul 11. SEO Mastery Advance - Rahasia Merangkingkan Ratusan Artikel Tanpa Backlink
1. Prolog Authority Site Strategy  MErangkingkan Kata Kunci Tanpa Backlink
2. Syarat Yang Dibutuhkan Untuk Membangun Situs Authority
3. Cara Mengumpulkan Keyword untuk Membangun Situs Authority
4. Cara Membuat Artikel Dalam Format Spintax
5. Praktek Membuat Ribuan Artikel Unik Dengan Cepat dan Mudah

Modul 12. SEO Mastery Advance - Teknik Mencari Aged Domain Untuk Moneysite dan Membangun PBN
1. Siklus Masa Aktif Sebuah Domain
2. Cara Memilih Expired Domain yang Berkualitas Part 1
3. Cara Memilih Expired Domain yang Berkualitas Part 2
4. Cara Membeli Expired Domain
5. Cara Mengganti Name Server Di Godaddy
6. Cara Mengganti Profile Domain Situs PBN
7. Cara Menyeting Situs PBN
8. Cara Memposting Artikel Di Situs PBN

Modul 13. SEO Mastery Advance - Tutorial Lengkap Menggunakan GSA Ser Tool Auto Backlink
1. Cara Membeli VPS dan Setting RDC Untuk Terhubung Dengan VPS
2. Cara Setting GSA Ser Untuk Membangun Tier 1 Berkualitas
3. Cara Setting GSA Ser untuk Membangun Link Tier 2 dan Tier 3 Berkualitas
4. Cara Setting WAC dan Mengintegrasikannya Dengan GSA Ser
5. Cara Import Linklist ke GSA Ser

Modul 14. SEO Mastery Cara Monetize - Materi Cara Mendapatkan Passive Income dari Toko Online
1. Panduan Teknis Profitable Online Store
2. Cara Mengumpulkan Ribuan Kata Kunci Untuk Produk Anda Dengan Tools Gratis
3. Cara Mengumpulkan Ribuan Kata Kunci Untuk Produk Anda Dengan Tools Gratis volume 2
4. Pentingnya Mengenali Buying Keyword untuk Toko Online dan Cara Riset Kata Kunci
5. Cara Mendapatkan Ribuan Calon Buyer dari Facebook Tanpa Memasang Iklan
6. Cara Mendatangkan Trafik Ke Situs Anda Tanpa Menggunakan Teknik SEO yang Ribet

Modul 15. SEO Mastery Cara Monetize - Materi Monetize Situs Dengan Google Adsense
1. Cara Daftar Google Adsense Agar Mudah Diterima
2. Praktek Cara Mendaftar Google Adsense
3. Cara Penempatan Code Google Adsense Yang Benar

Modul 16. SEO Mastery Materi Tambahan - Tutorial Tools Premium
1. TUTORIAL AHREFS
2. Tutorial GSA Ser
3. TUTORIAL KEYWORD REVEALER
4. TUTORIAL MAJESTIC
5. TUTORIAL MOZ
6. TUTORIAL SPINREWRITER
7. TUTORIAL WORDAI

Modul 17. SEO Mastery Materi Tambahan - Materi Tambahan
1. Tool Free  Untuk Melakukan Research keywords
2. Tool Free  Untuk Research keywords secara lebih mendalam
3. All in One SEO Tools
4. 5 Tracking Tools dan Analisa website performance
5. 2 Free Tools Untuk Cek Situs Kompetitor
6. 4 Tools Free Untuk Cek Rangking Situs dan Spin Artikel
7. Cara Membuat Subdomain Situs Anda
8. Cara Melakukan Backup Situs
9.  Cara Membuat Fanpage FB dan Menambahkannya ke Website

Modul 18. SEO Mastery - Studi Kasus SEO
1. Studi Kasus 1 - Situs Dengan SEO Optimize Bermodal Rp 350.000 laku terjual Rp 3.500.000
2. Studi Kasus 2 - Closing 70jt Lebih Dengan Situs Toko Online Tanpa Pernah Bertatap Muka Dengan klien
3. Studi Kasus 3 - Mengirim Produk Ke Luar Negeri Hanya Dengan Menggunakan Toko Online Dari Free Blog
4. Studi kasus di luar SEO - Dapat Komisi 2juta Dari Affiliate dalam 1 Minggu Tanpa Iklan,  Ini Triknya

Modul 19. Modul PDF